Minggu, 29 Januari 2012

Tips merawat pakaian pesta anak

Tips merawat pakaian pesta anak
Tidak seperti pakaian sehari-hari, pakaian pesta anak memerlukan perawatan khusus supaya tetap terjaga kondisinya. Semakin mahal harga sebuah pakaian, maka akan memerlukan penanganan yang lebih spesifik. Berikut kami berbagi beberapa tips dalam merawat pakaian pesta anak :
• Jangan terlalu sering dicuci. Umumnya pakaian pesta anak dipakai hanya dalam waktu singkat antara 2-3 jam, oleh karena itu ketika selesai dipakai cukup digantung dan diangin-anginkan saja. Nah, ketika akan dipakai lagi, bisa dilicinkan dengan setrika uap.
• Pencucian dengan dry clean (jangan mesin cuci). Cara simple mencuci pakaian pesta anak adalah dengan memanfaatkan jasa dry clean, bukan mesin cuci atau laundry biasa. Mesin cuci hanya akan membuat struktur pakaian pesta anak menjadi rusak. Selain dry clean bisa dengan cara cuci sendiri menggunakan tangan. Caranya mudah, cukup dengan mencelup-celupkan pakaian pesta anak ke dalam air yang sudah dicampur dengan pelembut pakaian, jangan terlalu kasar atau kuat karena akan merusak struktur pakaian pesta anak. Lalu jemur menggunakan gantungan dan jangan berada di bawah sinar matahari langsung, cukup diangin-anginkan saja.
• Gantunglah pakaian pesta anak dengan hanger dan simpanlah pakaian pesta anak di dalam plastik pembungkus seperti yang ada di laundry supaya tidak mudah terkena debu dan jamur.
• Dua atau tiga bulan sekali angin-anginkan pakaian pesta anak untuk menghindari jamur dan aroma yang kurang sedap karena disimpan terlalu lama.
Nah, sekarang ayah bunda udah tau kan gimana cara merawat pakaian anak? Selamat mencoba ya
Untuk membeli pakaian anak yang berkwalitas dan memenuhi point diatas silakan kunjungi toko pakaian anak di www.my-littleprincess.com
Copy Write by Little Princess Castle

Tidak ada komentar:

Posting Komentar